Sabtu, 07 September 2013

Kau Percaya ?


Bukankah ini masalah waktu?
Ketika kau sadari telah terluka hatimu
Dan kau hanya mampu menjerit dalam diam
Tanpa sedikitpun niatmu menuntut dunia

Hei! Itu sungguh menyakitkan, bukan?

Binar-binar harap matamu mencipta simpul
Menyadarkan sang waktu agar meninggalkan jeda
Meski kau membutuhkannya
Tapi bagimu, jeda dan ruang akan lebih menyakitkan

Itu, kau...
Berdiri dengan tumpuan kokoh harapan
Kau ingin lanjutkan,
Setiap episode hidup yang kau jalani

Kini kubawakan sebuah kisah
Untuk kau yang selalu percaya
Karena sejatinya kita hanya menebak
Selanjutnya adalah milik-Nya

Dan,
Waktu tak akan pernah benar-benar  menunggumu,
Dia datang disetiap detiknya,
membawa pesan yang serupa
Yang lalu telah berlalu, dan yang datang akan menjelaskan

Tunggu, biar kutanya dirimu
Kau percaya pada sang waktu?

dan kau hanya tersenyum,

"Bukanlah waktu yang harus ku percaya, meski aku yakin dia akan mengobati luka. Tapi pada Sang Pemilik Waktu lah ku tumpukan keyakinanku. Karena ada bahagia nantinya, bagi mereka yang senantiasa percaya"

Jawabmu dikala itu.

***********************************************************************************
Pomalaa, 08/ 09 /13
Bagaimana, Devian Apriani?
Sukaji? 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar